Agenda

Survey Kehati Bentang Alam Karst (Kerjasama PKC-IPB)

Sebagai wujud kepedulian terhadap pelestarian alam dan keanekaragaman hayati, PT Pupuk Kujang bersama Institut Pertanian Bogor mengadakan survey untuk mengeksplorasi keanekaragaman hayati Kawasan Karst Ciampel Kab. Karawang.  VP K3LH PT Pupuk Kujang, Andika Arif K, mengatakan upaya ini merupakan bentuk kepedulian PT Pupuk Kujang dalam aspek pelestarian alam dan lingkungan, khususnya di lahan kritis karst. Kami berkomitmen untuk dapat mengembangkan ataupun menyelamatkan kawasan konservasi yang berada di lahan kritis karst di Kecamatan Ciampel untuk menjadi Taman Kehati hingga lokasi wisata yang membawa nilai tambah bagi pelestarian alam maupun masyarakat sekitar. Andika menerangkan, PT Pupuk Kujang bersama IPB melakukan survey untuk menggali potensi keanekaragaman hayati kawasan karst saat ini selama 2 bulan, yaitu November – Desember 2021.  “Berdasarkan hasil suvey tersebut kami menemukan lebih dari 400 jenis tanaman dan tumbuhan liar yang tumbuh. Dari analisis data taksonomi jenis yang diperoleh tampak bahwa ada indikasi tertentu di masing-masing tipe ekosistem yang dapat menunjukkan karakter wilayah ekosistem fungsionalnya. Hal, itu menurut Andika, dapat menjadi modal awal dalam pengembangan kawasan konservasi di lahan kritis karst melalui program yang dilakukan PT Pupuk Kujang. “Kami berharap program yang kami jalankan ini dapat berjalan secara berkelanjutan dengan kerjasama berbagai pihak sehingga memberikan manfaat bagi pelestarian alam dan masyarakat di sekitar.

Survei Biodiversity

Pengelolaan keanekaragaman hayati merupakan kegiatan rutin PT Pupuk Kujang dalam upaya menyelamatkan kekayaan keanekaragaman hayati khususnya di Taman Kehati Pupuk Kujang. Komitmen manajemen PT Pupuk Kujang dalam perlindungan keanekaragaman hayati salah satunya adalah dengan melaksanakan survey ulang biodiversity atau keanekaragaman hayati untuk mengetahui flora, fauna di dalam kawasan Taman Kehati Pupuk Kujang. VP K3LH PT Pupuk Kujang, Andika Arif K, mengatakan bahwa survey biodiversity merupakan kegiatan rutin dalam pemantauan keanekaragaman flora dan fauna di kawasan Taman Kehati Pupuk Kujang. Pemantauan jenis flora tingkat semai, pancang, tiang, pohon, dan tumbuhan bawah dan jenis fauna seperti mamalia, dan aves rutin dilaksanakan oleh Pengelola Taman Kehati Pupuk Kujang.

Survei Biodiversity Kerjasama PKC dengan BPLHD Jabar dan LIPI

Kawasan hutan PT Pupuk Kujang merupakan hutan sekunder yang masih tersisa di tengah – tengah perkembangan industri yang begitu pesat di Kabupaten Karawang – Purwakarta. Hal ini mengundang ketertarikan peneliti untuk melakukan kajian keanekaragaman hayati diwilayah ini. BPLHD Prov Jawa Barat bersama tim LIPI melakukan kegiatan survey keanekaragaman hayati di hutan Pupuk Kujang pada bulan Juli 2014 untuk kemudian diusulkan menjadi Taman Kehati. Kegiatan penelitian yang dilakukan diantaranya tentang vegetasi, mamalia, burung, ampibia, perikanan air tawar dan insekta.

Survei Kelelawar Kerjasama PKC dan IPB

Pengelola Taman Kehati Pupuk Kujang bersama tim IPB melakukan survey kelelawar di kawasan Taman Kehati Pupuk Kujang pada bulan Januari 2022. Hasil inventarisasi dan identifikasi jenis kelelawar yang telah direkam menggunakan perekam suara ekolokasi dan hasil penangkapan dengan jaring kabut tercatat ada 11 jenis kelelawar yang terdiri dari 4 jenis sebagai kelelawar pemakan dan penyerbuk bunga dan 7 jenis kelelawar pemakan serangga. Kajian cepat (rapid assessment) survei kelelawar ini mengindikasikan bahwa 11 jenis yang terekam dan tercatat semuanya dapat dijumpai di habitat Kawasan Taman Kehati Pupuk Kujang, sedangkan di habitat lainnya dominasi dan distribusinya bervariasi.